Rawa Pening menyajikan panorama danau yang
membentang luas. Menempati empat wilayah kecamatan di Kabupaten Semarang,
yaitu: Kecamatan Bawen, Ambarawa, Tuntang, dan Banyubiru. Berada di
cekungan antara Gunung Merbabu, Gunung Telomoyo dan Gunung Ungaran. Selain dijadikan tempat wisata, masyarakat di
sekitar danau memanfaatkan Rawa Pening untuk memancing dan mencari ikan dengan
menggunakan jala oleh nelayan. Banyak warga sekitar yang berprofesi menjadi
nelayan. Tak mengherankan apabila banyak perahu nelayan yang berada di tengah
dan tepian danau. Hal itu semakin menambah keindahan rawa pening ini.
Saat Anda sampai di Rawa Pening,
Anda akan disuguhkan dan disambut dengan adanya Kampung Rawa. Di sekitar
kawasan inilah yang mendirikan dan mengelola Kampung Rawa. Di kawasan ini
terdapat juga rumah makan apung.
Selain rumah makan apung, tersedia juga wahana bermai, seperti becak
mini, perahu karet, bebek air, serta wisata perahu yang mengelilingi danau Rawa
Pening.
0 comments:
Post a Comment